Selasa, 31 Desember 2013

Puding Roti

Ga usah nanya,kapan bikinnya,,,
Yang bikin aja dah lupa kapan,,
sisa foto-foto daan ngiler ngebayangin rasanya,saat nulis ini,,

Mudah banget bikinnya,,,,
Mama di banjarmasin sering bikin,dengan roti sisaan yang ga habis,,
Kali ini putrinya yang bikin sendiri,,,# miss you mom,,,

Puding Roti

Bahan :
8 lembar roti tawar,potong 4 bagian
700 ml santan dari sebutir kelapa ukuran sedang/ susu uht
150 gr gula
2 butir telur
1/4 sdt garam
1/2 sdt pasta pandan
50 gr kismis

Cara membuat ;
1. Rebus santan / susu bersama gula,garam dan pasta pandan ga usah sampe mendidih
yang penting cukup panas.
2. kocok telur,beri sedikit air rebusan santan,masukkan kembali ke dalam rebusan santan.
3.dalam wadah besar,masukkan potongan roti,siram dengan rebusan santan,diamkan 15
menit.
4. panaskan kukusan,
5. olesi loyang dengan margarin,dasarnya beri kertas roti,tuang roti dalam loyang,
taburi kismis diatasnya.
6. kukus 45 menit atau hinnga matang,keluarkan selagi panas dari loyang.
(ketika di kukus,kue akan naik,dan ketika dikeluarkan akan menyusut kembali).
7. hilangkan uap panasnya,masukkan dalam lemari es semalam
8. sajikan.

Senin, 30 Desember 2013

Tongseng Daging Sapi


Anyongaseo....
Yang punya blog sibuk...

# pura pura sibuk ^_*
Entah kapan tepatnya saya menjadi maniak tongseng,,,
Mungkin sejak menginjakkan kaki di jogya atau solo,,,
Mau tongseng kambing atau sapi,saya dan ayah sangat suka,,,
Apalagi pedes,cuaca hujan,bisa nambah nasi sebakul,,,
Selama ini selalu makan di rumah makan favorit kami ,,,
Dan beberapa hari yang lalu bikin sendiri,,,
Dengan resep tanya sana-sini,,,
Telpon ibu dan mama,,,
Terhidanglah tongseng daging sapi ini di meja makan,,,
Huwwwaaa,,,senengnya,,,
Yang mau resepnya,,,
Yuk di lanjut ya,,,,


Tongseng Daging Sapi

Bahan :
250 gr daging sapi dengan sedikit lemak,iris 3X3 cm
3 lembar daun kol,rajang kasar
2 buah tomat hijau / merah,iris tipis
2 batang daun bawang,rajang halus
500 ml air

Bumbu yang di haluskan ;
5 butir cabe merah keriting
4 butir cabe rawit
3 siung bawang putih
4 siung bawang merah
1 sdt merica
1 ruas jahe
4 butir kemiri,sangrai
minyak untuk menumis

Bumbu tambahan
3 lembar daun jeruk,sobek-sobek
1 batang serai,geprek
1 sdm bubuk kare
1 sdt garam
1 sdm gula
2 sdm kecap
1 blok kaldu bubuk

Cara membuat :
1. Panaskan minyak,tumis bumbu halus,tambahkan daun jeruk dan serai
hingga harum,masukkan daging,aduk-aduk hingga berubah warna.
2. Tambahkan air,garam,gula,bubuk kare dan kaldu blok,masak hingga daging empuk
air menyusut.
3. tambahkan kecap,aduk rata,tambahkan irisan kol dan potongan tomat, masak
hingga kol dan tomat layu,cicipi rasa.
4. sajikan di mangkok saji,taburi irisan daun bawang.


Happy cooking
Kamsamida...Anyong ( *_^ )

Kamis, 26 Desember 2013

Lupis


Selamat Sore.....
.
Hujan di sore gini,enaknya ya nyemil...
.

.
Dah beberapa hari yang lalu beli beras ketan,,,
Baru tadi pagi,di olah,,,,
Salah satu list yang berjejer dalam kepala,,,
Dan akhirnya,kebikin juga,,,
Lupis ini adalah salah satu makanan favorit saya,dimasa kecil,,,
Di jakarta saya jarang menemui pedagang lupis,,,
Kecuali saat Ramadhan tiba,,,,
Pedagang ta'jil di cipulir,langganan saya selalu menjualnya,,,
Sayangnya cuma saat Ramadhan saja beliau berjualan,,,
Berbeda di banjarmasin,akan ada saja yang menjuanya di pasar,,,
Dannn,,,,
Ayah juga sangat suka lupis,,,,,
Yuk marrii....bikin sendiri...

Lupis 
.
Bahan :
500 gr beras ketan,cuci bersih
200 gr gula merah
100 ml air
1/4 kelapa muda,parut memanjang,kukus
Daun pisang sebagai pembungkus
Tusuk gigi sebagai penyemat
.
.
Cara membuat :
1. Lipat atau bentuk segitiga daun pisang,masukkan ketan,padatkan
isinya,tutup daun,sematkan tusuk gigi. lakukan hingga habis.
2. rebus lupis,selama 1-2 jam,saya cuma 1 jam 15 menit. dinginkan
3. rebus gula merah bersama air,hingga mendidih.
4. tata lupis dalam mangkok saji,beri kelapa muda kukus,dan siram
dengan air gula merah. sajikan
.
.

Mudah ya,,,yuk bikin bunda yang cantik di rumah,sebagai cemilan,,,
Buat keluarga tercinta....
.
Kamsamida...
(*_^)

Rabu, 04 Desember 2013

Bakpao Isi Jamur & Wartel


Annyong,,,,,
Dah berbulan-bulan ga nengokin blog,,,
Terlalu sibuk dengan urusan rumah dan kesibukan di luar,,
Kangen,makanya hari ini di sempat-sempatin ,walau sebentar,,
Beberapa waktu lalu bikin bakpao,dan foto-foto,,,
Karna cuaca sedang tak bersahabat,,,
Pagi panas eh sorenya hujan lebat,,,
Daannn,,,hujan,dingin,lapar melanda,,,,
.
.

Bakpao isi Jamur & Wortel

Bahan :
150 gr tepung terigu protein sedang
30 gr maizena
15 gr mentega putih
4 gr ragi instan
50 gr gula halus
90 ml air es
1/2 sdt garam
.
.
Isian
200 gr jamur sitake,potong-potong
1 bh wartel, iris tipis
1 btg daun bawang
1/2 sdt bawang putih bubuk
1/2 sdt kaldu bubuk
merica,garam & gula secukupnya

Cara membuat :

1. Isi : panaskan wajan,beri sedikit minyak,masukkan wortel,jamur,daun bawang,
          aduk rata,bumbui dengan bawang putih bubuk,kaldu bubuk,merica,garam dan
          gula,cicipi rasa sisihkan.
2. Kulit : Campur tepung terigu,maizena,ragi dan gulahalus, aduk rata.
               Masukkan air es sedikit demi sedikit sambil di uleni hingga kalis.
               Timbang adonan masing-masing 30 gr,bulatkan,diamkan selama 10 menit.
               Pipihkan adonan,beri 1-2 sendok isian,bentuk bulat,diamkan hingga
               30 menit hingga mengembang.
               Kukus di tas api sedang,selama 30 menit atau hingga matang.
3. Sajikan bersama saos cabe